HALSEL, www.malutline.com – Menjelang pilkada serentak Tahun 2024 ini masyarakat kabupaten Halmahera Selatan dihimbau agar berkampanye mensosialisasikan jagoannya dilakukan tanpa ujaran kebencian.
Advokat Ongky Nyong yang juga kepala Kantor urusan agama (KUA) mandioli selatan ini mengatakan, pemilihan umum yang selama ini dilakukan acap kali di warnai dengan perpecahan, pemutus silaturahmi dan saling menyerang antara yang satu dengan yang lain.
Sehingga dirinya mengajak kepada semua pendukung masing-masing calon yang tergabung dalam bingkai Sarumah yang terdiri dari berbagai suku, agama, ras, dan latar belakang yang beragam agar senantiasa menjaga persatuan dalam keragaman pilihan.
” Ayo seluruh tim sukses dan simpatisan dimasing-masing Figur. Berkampanye lah tanpa ujaran kebencian, ciptakan lingkungan politik yang santun dan edukatif untuk masyarakat, ” ajak Ongky Nyong. Senin (2/09/2024).
Kata dia, Pilkada Halsel 2024 tidak ada tempat untuk diskriminasi. Isu-isu SARA harus dihindari sepenuhnya dalam perdebatan politik. Jangan biarkan perbedaan dalam suku, agama, ras, atau latar belakang menghalangi kita untuk mencapai kesepakatan yang baik.
” Aktor Resolusi Konflik (ARK) Kita mendeteksi Konflik yang bersifat laten misalnya sebagai akibat dari politik identitas keagamaan, politisasi agama.
Tapi mengantisipasi itu semua juga saya juga harus selalu mengajak seluruh pihak yang punya hubungan dengan hajatan pilkada dan Pilgub serentak agar sama-sama menciptakan kondisi yang tetap santun tanpa ada ujaran kebencian, ” kata Ongky.
Dirinya mengimbau kepada seluruh tim masing-masing calon, simpatisan dan relawan agar berdiskusi dengan baik dalam mensosialisasikan calon kandidat masing-masing.
Sebab kata dia, yang harus dilakukan saat ini adalah bekerja sama untuk Halsel yang lebih baik. Dirinya mengingatkan kepada semua orang bahwa tujuan utama kita adalah membangun Halsel yang lebih baik.
” Berkampanye lah tanpa fitnah dan lain-lain. Jauhilah permusuhan, karena akhir dari hajatan politik ini adalah kita ingin punya pemimpin yang bisa mengayomi seluruh rakyat, ” Tuturnya mengakhiri. (Sam)
Komentar